
Konsultasi Publik Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Provinsi Kepulauan Riau Tahun 2024
Tanjungpinang – Special, elegant, dan profesional, inilah yang tergambar pada kegiatan Konsultasi Publik Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Provinsi Kepulauan Riau Tahun 2024 yang dilaksanakan oleh Badan Perencanaan, Penelitian, dan Pengembangan Provinsi Kepri, Senin (20/2) di TRANS Convention Centre – Aston Tanjungpinang Jl. Adi Sucipto,
Batu IX, Tanjungpinang.
Usai melaporkan rangkaian pelaksanaan acara dan dibuka secara langsung oleh Sekretaris Daerah Provinsi Kepri Drs. Adi Prihantara, MM, Kepala Bappeda Kepri Misni, S. KM., M. Si langsung berganti peran sebagai Moderator untuk memandu jalannya kegiatan Konsultasi Publik RKPD Provinsi Kepri Tahun 2024.
Hal tersebut mendapat sambutan hangat dari peserta yang hadir, bahkan beberapa diantaranya sangat antusias dan langsung mengangkat tangan untuk memberikan masukan, pertanyaan, dan saran terkait program kegiatan pemerintah baik yang sudah berjalan maupun yang masuk dalam RKPD Tahun 2024.
Beberapa point saran dan pendapat yang disampaikan oleh peserta yang hadir seperti Anggota DPRD, Kepala OPD, Tim Percepatan Pembangunan Provinsi Kepulauan Riau, Bappeda Kabupaten/ Kota, Akademisi, Kadin, Karang Taruna, Ikatan Wanita Pengusaha, dan Organisasi Pemuda yaitu:
- Perlunya Kolaborasi seluruh OPD dan stake holder dalam mengatasi dan menyukseskan program pemerintah seperti peningkatan pertumbuhan ekonomi, pengentasan kemiskinan, stunting dan lain-lain.
- Program infrastruktur yang dibangun harus berdampak pada perekonomian dan kesejahteraan masyarakat.
- Penguatan peran Karang Taruna dan Organisasi Pemuda dalam Pengelolaan Pembangunan Desa.
- Bantuan peralatan dan fasilitasi bagi kegiatan UMKM
- Optimalisasi pengelolaan pelabuhan oleh Perusda Kepri
- Adanya insentif dan kebijakan pemerintah dalam rangka mendukung iklim investasi.
- Pembangunan dan pelestarian kebudayaan lokal dan nasional.
- Perlunya membangun sarana prasarana Kawah Candradimuka sebagai pusat pendidikan dan pelatihan dalam rangka peningkatan SDM masyarakat Kepri maupun SDM dari luar Kepri, sehingga diklat-diklat yang mendatangkan peserta dari luar Kepri berdampak pula pada perputaran roda ekonomi dan pariwisata.
Diketahui, Direktur Jenderal Bina Pembangunan Daerah Kementerian Dalam Negeri Dr. Teguh Setyabudi, M. Pd turut hadir secara virtual dan menyampaikan materi pada kegiatan tersebut.













